Lihat Produk Kami
Lihat Produk Kami
Berita

Mahasiswa KKN kelompok 19 Universitas Trunojoyo Madura Mengadakan Pembelajaran Membaca Al-Quran untuk Anak-Anak

89
×

Mahasiswa KKN kelompok 19 Universitas Trunojoyo Madura Mengadakan Pembelajaran Membaca Al-Quran untuk Anak-Anak

Sebarkan artikel ini
Mahasiswa KKN kelompok 19 Universitas Trunojoyo Madura Mengadakan Pembelajaran Membaca Al-Quran untuk Anak-Anak

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Trunojoyo Madura (UTM) dari kelompok KKN 19 mengadakan pembelajaran membaca Al-Quran bagi anak-anak yang ada di sekitaran Desa Batukerbuy, Kecamatan Pasean, Kabupaten Pamekasan.

Kegiatan yang dilaksanakan setiap hari Kamis (11-25 Juli 2024) bertujuan untuk mengajarkan anak-anak untuk membaca al-quran dengan baik dan benar, kegiatan ini diikuti dengan antusias. Mereka menyimak apa yang disampaikan oleh mahasiswa kelompok KKN 19.

Elok selaku penanggung jawab kegiatan menjelaskan bahwa tujuan dari diadakannya pembelajaran ini adalah untuk memberikan ilmu membaca Al-Quran dan menumbuhkan generasi muda yang berakhlak mulia.

“Saya berharap program ini dapat menjadi wadah bagi anak-anak untuk belajar Al-Qur’an dengan senang dan gembira, serta menumbuhkan generasi Qur’ani yang berakhlak mulia di masa depan.”, ujar Elok.

Dengan adanya kegiatan pembelajaran ini dirinya berharap ilmu yang telah disampaikan dapat berguna dan bisa meningkatkan kemampuan membaca al-quran dari anak-anak yang ada di Desa Batukerbuy.

Penulis: Tim KKN Kelompok 19 Universitas Trunojoyo Madura

Dpl      : Darul Islam, SE., M.M

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *